PROGRAM STUDI S1 TEOLOGI TELAH TERAKREDITASI BAN-PT

Puji Tuhan,

Merujuk dari hasil penilaian oleh Badan Akreditasi Nasional – Perguruan Tinggi (BAN-PT), Program Studi S1 Teologi di STT Sunergeo Banten dinyatakan terakreditasi dan meraih akreditasi BAIK di tingkat perguruan tinggi secara nasional.

Nilai akreditasi tersebut berdasarkan surat keputusan Direktur Dewan Eksekutif BAN-PT No. 1561/SK/BAN-PT/Akred/S/III/2022. Menurut Ketua STT Sunergeo Banten, Dr. Albert Loho, M.Pd.K., M.Th., capaian akreditasi ini semakin meneguhkan STTS Banten menuju perguruan tinggi yang berdaya saing.

Pencapaian ini merupakan merupakan buah dari kerja keras serta kontribusi seluruh civitas akademika STT Sunergeo Banten, juga campur tangan Allah dalam memberikan kemampuan dan kekuatan. Sesuai dengan nama institusi, “Sunergeo” yang berarti Allah turut bekerja. Amin!